Innalillahi wa innalillahi raji’un

Author: Tyoncom /

Umur manusia sulit diterka, tua muda janda duda bisa berpulang kapan saja jika Allah azza wa jalla berkehendak. Jum’at tepat tanggal 26 Februari 2010 atau pada penanggalan Islam tanggal 12 Rabi’ul Awal tepat pada hari lahirnya Rasulullah saw Muhammad, guru kita sekaligus ibu kita di sekolah tercinta Ibu Hj Siti Anwar karena sebuah penyakit kembali ke Rahmatullah. Saat menerima sms dari teman saya pun, saya terhenyak sejenak dan membayangkan beliau ketika masih berada bersama kita. Luar biasa kekuasaan Allah swt,


saat sebenarnya kita merindukan untuk kembali diajar oleh beliau Allah berkehendak lain dengan mengambil beliau kembali ke sisi-Nya. Saya sempat berpikir bahwa saya selalu remedial untuk mata pelajaran yang diajarkan beliau yakni geografi. Mungkin beliau adalah guru geografi terbaik di SMA 14 dengan ciri khas dan seni dalam mengajar dengan pengetahuan yang luar biasa. Dan beliau juga pribadi yang sederhana bukan yang memamerkan kekayaan yang selalu memakai perhiasan. Dan beliau juga pribadi yang baik selalu menjaga etika dalam mengajar, tidak menjelek-jelekkan teman guru yang lain. Mungkin insya Allah tanpa sadar beliau akan mendapat transferan pahala dari Ilmu yang bermanfaat yang selalu beliau ajarkan kepada kami. Semoga selalu hidup dalam naungan asma Allah dan menjadi salah satu penghuni surga-Nya. Amin ya Allah. Mungkin yang bisa kita lakukan untuk beliau adalah selalu mendoakan beliau dan mengamalkan ilmu yang beliau ajarkan untuk kita. Ketika saya menulis ini hati saya menjadi terbawa oleh suasana haru yang selalu menerpa kepada saya ketika seseorang yang saya kenal telah berpulang. Selamat jalan Ibu Hj Siti Anwar do’a kami selalu menyertaimu hingga kau dapat melewati jembatan siratul mustaqim dengan secepat kilat dan dikumpulkan sebagai seorang ahli surga. Karena jasamu takkan pernah ter lupakan oleh siapapun yang mengenalmu.
Dari : Siswa SMAN 14 Jakarta
Untuk : Alm Hj Siti Anwar

1 komentar:

Anonim mengatakan...

kalau nulis perhatikan tanda baca dan huruf kapital

Posting Komentar